VIDEO: Inilah Film Spiderman Versi Nigeria yang Bikin Heboh

[​IMG]

Ada yang berbeda dari episode Marvel kali ini saat figur Spiderman dimunculkan. Beragam cuplikan saat Peter Parker datang pun sudah bisa kamu saksikan di Youtube.

Peter Parker yang kemungkinan besar diperankan oleh Tom Holland memang sengaja diikut sertakan sebagai “perkenalan” film Spiderman: Homecoming yang rencana tayang tahun depan. Spiderman bukanlah film baru buat pecinta Marvel di Indonesia. Namun bagaimana bila si manusia laba-laba diperankan oleh seorang wanita dari Nigeria.

Yup, ternyata tokoh Spiderman a la Marvel bisa memberikan inspirasi buat sinieas dari Nigeria untuk membuat superhero yang serupa. Namanya Spidergirl. Film garapan rumah produksi Priced Penny Film ini memang tidak bisa disandingkan dengan Spiderman a la Hollywood namun penayangannya sempat membuat heboh pecinta Marvel di Eropa dan Amerika Serikat.

Banyak yang mencibir film ini sebagai hal bodoh mengingat visual efek dan sinematografinya jauh tertinggal dari versi Marvel Hollywood. Namun tak jarang juga yang memuji usaha industri film Nigeria untuk membuat tokoh superhero idoalnya sendiri. Meskipun sama-sama “Spider” dengan kekuatan yang sama, tetap saja kontek jalannya cerita berbeda dengan versi Hollywood.

Dalam video versi trailernya, Spidergirl berlatar belakang masyarakat Nigeria yang identik dengan kekerasan dan senjata api. Tokoh Spidergirl merupakan seorang mahasiswa yang sedang study tour bersama teman-temannya. Ia lalu berubah menjadi Spidergirl setelah seekor laba-laba menggigitnya. Sejak saat itu Spidergirl jadi pahlawan yang selalu melindungi warga Nigeria dari kejahatan.

Simak Videonya: